Samsung

Samsung, elektrogadget.com – Selamat datang di website elektrogadget.com. Media online terbaru yang akan memberikan kalian informasi terbaik seputar perkembangan dunia gadget. Elektrogadget akan menyajikan informasi mengenai seluruh gadget yang ada di dunia dan tentunya informasi yang disampaikan berasal dari sumber sumber terbaik dan terpercaya yang bisa dipastikan keakuratannya.

Elektrogadget berkomitmen memberikan informasi yang jujur dan transparan. Mengenai dunia gadget yang setiap harinya berkembang dengan informasi yang simpang siur dimana-mana. Untuk itulah elektrogadget hadir dengan visi dan misi yang jelas serta akan memberikan edukasi yang baik kepada para pecinta gadget di tanah air. Dan juga bisa bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari informasi seputar gadget yang mungkin sedang kalian incar atau ingin kalian beli.

Baik, sebagai pembahasan utama pada kesempatan kali ini. Elektrogadget.com akan memberikan informasi seputar salah satu raksasa gadget yang sangat populer dan digemari hingga saat ini. Namun yang akan elektrogadget bahas kali ini bukan merupakan varian atau produk terbaru dari raksasa gadget ini. Namun merupakan gadget jadul yang dulunya sangat populer di tengah masyarakat yang belum banyak mengetahui tentang ponsel atau gadget. Bahkan tak jarang orang masih menyimpan gadget jadul ini sebagai koleksi pribadi.

Samsung merupakan salah satu produsen gadget raksasa yang masih eksis hingga saat ini

Ya, bisa ditebak merk raksasa gadget apa yang kami maksud?? Pastinya adalah Samsung. Raksasa gadget satu ini mengawali produksinya dengan menghadirkan produk ponsel komersil yang pada saat itu tidak banyak produsen yang mampu membuatnya.

Untuk simak artikel ini sampai habis, dan lihat apakah koleksi kalian merupakan salah satu gadget samsung jadul terbaik pada masanya.

Gadget samsung populer pada masanya

1. Samsung SGH R220

Samsung SGH R220

Seri samsung satu ini merupakan seri yang sangat terkenal pada masanya. Ditengah masyarakat yang belum banyak mengenal gadget atau ponsel. Tentu gadget ini sudah di anggap canggih dan mewah pada saat itu. Samsung memproduksi ponsel ini sebagai jawaban atas persaingan yang terjadi di pasaran gadget pada saat itu.

Samsung menghadirkan seri ini untuk bersaing dengan merk lainnya. Seperti motorola, siemens, dan nokia. Pada jamannya ponsel ini sangat populer di kalangan anak muda pada saat itu. Namun banyak juga orang tua yang memakai ponsel ini untuk keperluan usaha.

Dengan body ponsel yang besar, tentu baterai yang disematkan pada gadget satu ini pun memiliki daya yang cukup besar. Dalam satu kali pengecasan penuh, gadget ini mampu bertahan hingga kurun waktu 1 minggu dan juga dengan masa telefon yang bisa bertahan hingga 12 jam non stop.

Fitur yang disediakan samsung pada ponsel ini belum terlalu banyak. Hanya berupa FM radio dan juga untuk aktivitas panggilan telefon dan juga mengirim pesan singkat antar pengguna dan provider yang di pakai.

  • Spesifikasi Samsung SGH R220

  • Layar: TFT 1.5 inches
  • Resolusi Layar: 128 x 64pixels
  • Chipset: –
  • CPU: 208 MHz
  • GPU: –
  • Memori Internal: No
  • Memori Eksternal: No
  • Kamera Belakang: No
  • Kamera Depan: No
  • Baterai: Removable Li-Ion

Samsung dengan berbagai inovasi gadget yang luar biasa

2.  Samsung SGH T100

Samsung SGH T100

Salah satu gadget yang sangat terkenal dan populer yaitu samsung SGH T100. Dengan desain yang cukup futuristik pada jamannya. Samsung cukup pintar dalam inovasi dan menghadirkan jenis ponsel lipat yang tentunya belum banyak vendor gadget lainnya pada saat itu. Sehingga penjualan dari gadget ini pun sangat meledak dan sangat terkenal pada saat itu.

Tampilan dan desain yang unik dan menarik itulah yang sangat menjadi daya tarik bagi pengguna ponsel samsung ini. Tombol yang sudah memiliki warna menjadi sesuatu yang menarik. Uniknya desain layar yang terpisah dari tombol utamanya menjadi ikonik tersendiri pada saat itu.

Kelebihan lain dari gadget samsung satu ini yaitu ketahanan baterai nya yang cukup lama dan awet. Dalam sekali pengisian baterai yang memakan waktu 2 jam. Gadget ini bisa digunakan hingga waktu 4 hari. Dengan masa waktu telefon yang mencapai 10 jam non stop.

Dengan material body yang kokoh pun gadget ini sangat tahan banting. Dan menjadi andalan bagi penggunanya dalam situasi apapun. Gadget ini sangat bisa diandalkan.

  •   Spesifikasi Samsung SGH T100
  • Layar: TFT, 4096 colors
  • Resolusi Layar: 128 x 160 pixels
  • Chipset: –
  • CPU: 312 MHz
  • GPU: –
  • Memori Internal: –
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: –
  • Kamera Depan: –
  • Baterai: Removable Li-Ion 720 mAh

gadget terbaik pada masanya

3. Samsung S5230 Star

Samsung S5230 Star

Samsung benar serius dalam mengembangkan berbagai produksi yang di buat. Terbukti dengan munculnya produk samsung s5230 star yang sangat fenomenal di pasaran gadget. Gadget dengan desain yang sangat mungil namun memiliki bobot yang lumayan berat. Menggunakan berbagai material berkualitas sebagai pelindung dari gadget satu ini.

Merupakan produk yang sudah lumayan canggih pada kala itu. Dengan berbagai fitur yang sudah sangat dimodernkan. Seperti layar utama yang sudah diperbesar, layar yang sudah bisa menampilkan gambar berwarna, touch screen yang dulu tidak banyak dipakai pada gadget.

Ketika itu, Samsung S5230 Star ini hadir dengan harga yang cukup terjangkau tetapi memiliki fitur yang mumpuni di masanya. Bisa dibilang, ini adalah HP dengan price to performance terbaik pada masanya. Kondisi ini tentu kontras dengan lini ponsel Samsung sekarang yang cenderung membanderol harga tinggi untuk spesifikasi yang sebenarnya biasa saja.

Samsung S5230 Star ini begitu populer. Betapa tidak, HP ini berhasil mencatatkan penjualan sampai 30 juta unit (seluruh dunia). Selain itu, HP ini juga mencatatkan diri sebagai HP dengan penjualan tercepat.  Karena alasan-alasan itulah, HP ini  masuk sebagai salah satu HP legendaris.

  • Spesifikasi Samsung S5230 Star
  • Layar: TFT 3.0 inches
  • Resolusi Layar: 240 x 400 pixels
  • Chipset: Spreadtrum SC7703
  • CPU: 1.0 GHz Cortex-A5
  • GPU: Mali-300
  • Memori Internal: –
  • Memori Eksternal: microSD, up to 16 GB (dedicated slot)
  • Kamera Belakang: 3,15 MP, 320p@15fps
  • Kamera Depan: No
  • Baterai: Removable Li-Ion 1000 mAh

Samsung menghadirkan sejumlah produk terbaik

4. Samsung SGH-D500

samsung d500

Gadget yang menjadi pembahasan kita yang terakhir yaitu Samsung SGH-D500, yang pada jamannya merupakan gadget dengan bentuk yang sangat unik dan tergolong canggih. Terlebih produksi kali ini belum banyak yang memakai desain yang serupa dengan fitur layar yang bisa di slide ke atas.

Samsung SGH D500 ini menarik perhatian lantaran mendapatkan predikat ponsel terbaik di dunia pada ajang pameran telekomunikasi 3GSM di Perancis. Meski tidak ada slot untuk menambah memori eksternal, HP ini tetap laku di pasaran. Tercatat, penjualan ponsel ini mampu menembus 12 juta unit di seluruh dunia.

Alasan utama mengapa ponsel ini bisa sangat populer yaitu karena disematkannya kamera dengan resolusi yang cukup besar pada masa itu dan dianggap sesuatu yang istimewa.

  • Spesifikasi Samsung SGH-D500
  • Layar: TFT 1.9 inches
  • Resolusi Layar: 176 x 220 pixels
  • Chipset: –
  • CPU: –
  • GPU: –
  • Memori Internal: –
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: 1.3 MP LED Flash
  • Kamera Depan: No
  • Baterai: Removable Li-Ion 1000 mAh